3 Cara Terima dan Buat Pembayaran Online Tanpa Kode

3 Cara Terima dan Buat Pembayaran Online Tanpa Kode

Sekitar satu dekade lalu, memulai bisnis online mungkin hanya sebatas trend bagi beberapa pengusaha yang punya skill dan modal cukup. Tapi, saat ini, hampir semua orang bisa jadi online-preneur atau pengusaha bisnis online.

Ritel online, bisnis e-commerce, dan layanan model berlangganan (subscription), sudah jadi bentuk bisnis yang lumrah di masa sekarang. Pada tahun 2020 saja, ecommerce mengalami pertumbuhan pesat sampai 44%. Namun, agar pertumbuhan bisnis bisa berhasil, bisnis membutuhkan alat pembayaran online yang tepat.

Untuk membantu mengatasi berbagai hambatan dalam menerima pembayaran online, berikut ini adalah beberapa aplikasi pembayaran online yang bisa dibuat sekejap, tanpa perlu menulis sebaris kode apapun. Apa saja?

1. Billflow.io.

Billflow dibuat untuk membuat memulai dan menskalakan bisnis model berlangganan lebih mudah dari sebelumnya. Billflow menyediakan User Interface (antarmuka) dengan integrasi aplikasi Stripe.

Saat ini, Billflow menawarkan sekitar 5 jenis halaman penagihan. Meliputi: opsi paket, formulir checkout, portal pelanggan, halaman harga, dan portal faktur.

Buat alur penagihan Stripe tanpa kode dalam hitungan menit. Billflow menyediakan halaman penagihan yang bisa disematkan untuk membantu bisnis Saas menyiapkan halaman penagihan dengan lebih praktis, cepat, dan rapi. Tanpa perlu kode apapun!

2. Stripe.

Bagi pengecer eCommerce yang paham teknologi, Stripe bisa jadi pilihan ideal. Stripe adalah salah satu alat pembayaran online yang menawarkan fitur lengkap. Mulai dari menerima pembayaran, hingga mengedit API dan kode.

Stripe juga memiliki fitur-fitur yang sudah dikenal mendunia dan banyak dipakai perusahaan ternama. Sebut saja, perusahaan seperti Google, Amazon, Lyft, dan Slack semuanya menggunakan Stripe untuk menerima pembayaran. Tingkat popularitas ini berarti menunjukkan kalau Stripe memang layak diandalkan sebagai platform yang bekerja untuk jenis mata uang apapun sesuai kebutuhan.

Satu hal lagi yang perlu diingat, meski tanpa kode, Stripe masih bisa diatur atau dikustom lagi dengan modifikasi pengembangan atau kode API. Jadi, kalau Anda seorang retailer yang juga paham koding, Stripe adalah platform yang bakal memuaskan Anda dengan beragam manfaat dan keuntungannya.

Kalau Anda sudah punya website, Stripe cocok untuk gateway pembayaran yang diembed atau dipajang di website Anda.

3. PayPal.

PayPal biasanya menjadi platform pembayaran pihak ketiga yang sering dipakai freelancer di seluruh dunia. Meski dipakai untuk memfasilitasi transaksi pembayaran, Anda masih bisa menganggapnya lebih seperti layanan pembayaran ketimbang sistem POS.

Untuk itu, PayPal paling cocok bagi mereka yang sedang mencari alat pembayaran online lengkap.

PayPal memiliki beberapa manfaat. Pertama, PayPal dapat menerima pembayaran dari berbagai negara di seluruh dunia. Jadi, sangat ideal bagi freelancer yang sudah mendunia atau skala global. Bahkan, cryptocurrency diterima di PayPal.

Kedua, transaksi peer-to-peer adalah tulang punggung PayPal. Jadi, kalau Anda seorang pekerja lepas atau freelancer, PayPal menawarkan opsi yang tidak perlu Anda integrasikan ke website Anda. Klien dapat langsung mengirim uang ke akun PayPal Anda dari mana pun dan kapan pun si klien inginkan.

Ketiga, PayPal sangat mudah digunakan. Anda bahkan tidak memerlukan rekening bank untuk menerima pembayaran PayPal, karena PayPal menawarkan opsi kartu debit. Yang Anda butuhkan hanyalah alamat email dan kata sandi.

4. TillyPay.

Terakhir, ada TillyPay sebagai alat pembayaran online selanjutnya. Uniknya, TillyPay tidak membutuhkan integrasi dengan halaman website Anda. Tetapi, menghasilkan atau membuat link pembayaran (tautan) di TillyPay untuk Anda.

Sebagai contoh, kalau semisal Anda seorang freelancer yang ingin dibayar oleh klien. Nah, Anda bisa membuat link pembayaran di TillyPay. Nantinya, Anda tinggal memberikan link atau tautan tadi ke klien lewat email, Whatsapp, atau media sosial. Selanjutnya, si klien tinggal klik saja link pembayaran agar bisa segera checkout dengan cepat.

Halaman checkout yang dibuat TillyPay untuk Anda juga mudah disesuaikan. Misalnya, bisa ditambah logo atau warna sesuka Anda. Jadi, pada intinya TillyPay dapat dijadikan alternatif faktur online.