Perkembangan Teknologi 2021 yang Bakal Trend

Perkembangan Teknologi 2021 yang Bakal Trend

Pandemi virus corona telah mengubah cara hidup masyarakat untuk selamanya. Tak terkecuali, sektor bisnis yang harus menerapkan Work From Home atau bekerja secara remote agar operasional tetap berjalan.

Mulai dari aplikasi Zoom, freelancer, pekerja remote, hingga telehealth, sekarang setiap industri harus bersiap menghadapi dampak pandemi COVID-19 di bidang teknologi.

Di artikel berikut, Anda bisa melihat trend teknologi terkini yang harus diperhatikan dengan cermat untuk keberhasilan bisnis Anda tahun 2021:

1. Komputer kuantum.

Sempat mendengar tentang “komputer kuantum”? ketika komputer kuantum muncul, bisnis di industri modern akan diarahkan agar mampu mengamankan data lebih cepat ketimbang yang dapat didekripsi oleh komputer saat ini.

Komputer kuantum menjadi lebih kuat dan kini semakin populer. Pada 2019, Google menjadi pembuat komputer kuantum pertama yang meraih “supremasi kuantum”.

Komputer kuantum mengacu pada kecepatan perhitungan dan operasional komputer mencapai 1 juta core prosesor.

2. Simulasi empati.

Bagaimana mungkin empati bisa disimulasikan? Bisnis di masa depan akan menjawabnya!

Ke depannya, bisnis akan dapat memprioritaskan pembangunan teknologi AI (Artificial Intelligence) untuk mengartikan dan merespon emosi manusia ketika terhubung dengan konsumen.

Selama beberapa dekade terakhir, AI atau kecerdasan buatan telah menembus mulai dari industri retail, perawatan kesehatan, layanan keuangan, dan hampir setiap industri di dunia.

Teknologi AI juga dapat mengubah cara perusahaan berinteraksi dengan pelanggan. Contohnya, perusahaan Behavioral Signals dan Cogito menggunakan AI agar mampu menganalisa ucapan pelanggan dari intonasi dan nada bicara. Dari data audio tersebut, akan dicocokkan ke seorang agen layanan yang menurut algoritma paling tepat.

3. Munculnya eksklusivitas.

Eksklusivitas jaringan akan menjadi masa depan media sosial. Misalnya, seperti Facebook yang dulu hanya dapat diakses mahasiswa di Universitas Harvard saja.

Selanjutnya, akan muncul juga beberapa eksperimen untuk membuat komunitas teknologi VIP, seperti Ello.

Sekarang, eksklusivitas akan muncul lagi dengan efek jejaring sosial. Di antaranya, Discord, ClubHouse, dan mungkin akan muncul dalam format aplikasi personal lainnya.

4. Society-as-a-service.

Trend teknologi selanjutnya adalah kemunculan kota pintar atau smart city berbasis society as a service.

Tengok saja bagaimana Silicon Valley mengubah mimpi banyak startup kecil menjadi unicorn yang menghasilkan pundi-pundi uang tiap detiknya.

Selain Silicon Valley, smart city semakin menjamur. Mulai dari kota Austin, kota Denver, California, dan lainnya sebagai surga teknologi.

5. Mall metaverse.

Mall metaverse akan menjadi ruang virtual untuk berbelanja cara baru bagi masyarakat modern. Selama pandemi, banyak mall yang tutup dan merumahkan pegawai.

Namun, mall metaverse akan menjadi titik awal perkembangan mall virtual. Termasuk berbelanja, menampilkan etalase produk, hiburan, hingga interaksi sosial.

Ketimbang belanja dari website retail atau marketplace, bayangkan Anda bisa ketemu langsung dengan teman di dunia maya, mirip seperti Minecraft.

Kemudian, Anda bisa berbelanja dan hangout bareng di etalase digital. Wow banget, kan!

5. Bekerja remote.

Jika nanti pandemi virus corona mereda, budaya kantor akan berubah selamanya. Pengusaha juga akan lebih memperhatikan soal kebersihan, higienitas, sanitasi, hingga kualitas udara di gedung, perkantoran, atau tempat bisnis.

Pada gilirannya, vaksin dan teknologi pembersihan/ disinfektan akan membuat kantor lebih aman. Namun, Work From Home dianggap lebih produktif dan efisien biaya.

Maka itu, pemilik usaha harus mempersiapkan masa depan, agar karyawan tidak perlu datang ke kantor setiap hari. Ibaratnya mungkin hanya check-in atau absensi online, lalu bekerja dari rumah.

6. Telehealth.

Untuk membantu mengurangi kapasitas rumah sakit yang semakin berkurang, ke depannya akan lebih banyak layanan kesehatan di rumah.

Mulai dari pelayanan kesehatan panggilan ke rumah, atau pemantauan pasien secara remote, serta uji laboratorium di rumah.

Penyedia medis beralih ke virtual untuk berbagai layanan, sebab dapat mempercepat waktu serta mengurangi penyebaran virus corona.

--

Nah, itulah beberapa trend teknologi yang diprediksi akan semakin populer pada 2021 dan tahun berikutnya. Menurut Anda apa kira-kira teknologi yang bakal trend selanjutnya?

Apapun trend teknologi yang bakal muncul, pastikan bisnis Anda sudah siap mengikuti perkembangan zaman dan arus teknologi. Tak terkecuali, dalam menyediakan metode pembayaran dan penagihan otomatis secara online.

Gunakan Mayar sebagai solusi pembayaran bisnis era digital yang praktis, efisien, dan otomatis. Cukup unduh dan registrasi, Anda bisa menggunakan aplikasi Mayar untuk mengurus pengelolaan penagihan dan pembayaran yang bebas ribet. Klik tautan ini untuk coba GRATIS 30 hari aplikasi Mayar sekarang!