Top 4 Aplikasi No-Code untuk Jualan Produk Digital Download

Top 4 Aplikasi No-Code untuk Jualan Produk Digital Download

Ada berbagai platform e-commerce untuk penjual atau pembuat video, ebook, games, software, dan produk digital lainnya.

Bahkan, untuk memudahkan pekerjaan Anda berjualan produk digital, sudah tersedia aplikasi no-code alias aplikasi sederhana tanpa kode.

Aplikasi ini khusus dirancang untuk menjual produk digital download. Apa saja ya, kira-kira? Mari kupas satu per satu di bawah ini!

1. Mayar.ID

Di Indonesia kini hadir aplikasi Mayar.id yang membuat Anda semakin gampang membuat landing page atau website untuk menjual produk digital download.

Mayar dirancang dengan integrasi pembayaran, penyimpanan file, serta keamanan link download untuk meningkatkan pengalaman pelanggan ketika belanja karya digital Anda dengan Mayar.

Fiturnya seperti auto-download setelah pembayaran. Begitu transaksi dilunasi, Mayar secara otomatis akan membuatkan link download. Jadi, konsumen tinggal klik saja untuk mengunduh produk digital yang dibeli. Entah itu, berupa video, e-book, aplikasi, games, sertifikat, dan masih banyak lagi.

Selain itu, produk digital yang diunggah di Mayar bisa mencapai kapasitas 1GB tanpa batasan format. Baik, e-book pdf, foto jpeg/jpg, video mp4, kompress zip, dan format lainnya. Semua dapat diunggah ke Mayar.

Keunggulan lain, berjualan produk digital download di aplikasi Mayar adalah bisa menawarkan promo-promo seperti batas waktu belanja, promo 100 pembeli pertama, voucher/ diskon, dan lainnya.

Jika sudah habis promo, maka link pembelian akan ditutup secara otomatis. Atau, bisa juga Anda atur agar bisa aktif terus sesuai kebutuhan. Berikut fitur-fitur yang ditawarkan aplikasi Mayar.id untuk berjualan produk digital download:

- Pengelolaan data pelanggan yang sistematis dan rapi.

- Tersedia berbagai metode pembayaran (kartu kredit/ kartu debit, e-wallet, transfer bank, merchant mini market, dll).

- Ekspor data pelanggan dan transaksi ke format csv atau xls.

- Bagikan link pembayaran produk digital Anda ke chat dan media sosial dalam sekali klik.

- Penambahan tombol Checkout yang mudah dan instan.

Untuk menambah inspirasi Anda dalam membuat website atau landing page berjualan produk digital download, silakan cek link Contoh Landing Page Ebook dengan Mayar ini.

2. Gumroad

Gumroad bisa menjadi pilihan alternatif platform menjual produk atau jasa digital secara online. Fitur Gumroad yang paling populer adalah dapat menargetkan pembuat konten online.

Di satu sisi, platform ini juga bisa menjadi wadah pembuat konten lain menemukan karya digital Anda.  Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan penghasilan tambahan dengan membagikan tutorial, aplikasi, musik, animasi, komik, cerita, dan produk digital lainnya di Gumroad.

Di Gumroad, Anda juga bisa jualan kursus online atau produk digital lainnya, dan dimodifikasi memakai CSS. Tersedia opsi pengaturan mata uang, pengaturan sewa produk digital, serta opsi format unduhan.

3. Payhip

Selanjutnya, aplikasi tanpa code untuk selling digital download adalah Payhip. Fokus untuk penjual produk digital, platform ini memungkinkan Anda untuk jualan ebook, software, atau tutorial online. Bukan hanya berupa file, Anda juga bisa menjual model langganan.

Nantinya, pelanggan yang membeli produk digital Anda bisa langsung mengunduh filenya. Payhip bahkan akan mengirim link unduhannya via email agar lebih aman.

Fitur-fitur yang menonjol dari Payhip seperti pembuatan mailing list, kupon/ voucher, sistem afiliasi/ insentif, serta watermark atau stempel cap dokumen PDF secara digital dengan nama pelanggan Anda, agar file digital ini tidak disebarluaskan secara ilegal.

4. Podia.com

Terakhir, ada aplikasi no-code selling digital download yaitu Podia.com. Platform Podia adalah tempat yang bagus untuk menjual produk digital seperti kursus online, webinar, membership, ebook, dan lainnya.

Podia juga mendukung mailing list dan pemasaran afiliasi. Plus, Anda bisa menambahkan widget Live Chat untuk website yang interaktif.

Salah satu alasan Podia layak digunakan untuk menjual kursus online, adalah Podia memungkinkan Anda mengunggah file dan video tanpa batas. Termasuk merancang pembayaran, melakukan upsell, serta menawarkan kuis.

Tersedia juga fitur pre-order untuk melihat apakah barang kali ada calon pelanggan yang minat dalam topik kursus online Anda.

Dan jika Anda ingin memperoleh sumber penghasilan per bulan, Podia juga menyediakan fitur recurring payment untuk membuat keanggotaan. Termasuk free trial, penagihan bulanan atau tahunan, tingkat keanggotan, dan banyak lagi.

Ide produk digital download

Berikut adalah beberapa ide produk yang bisa menambah inspirasi untuk menjual produk digital secara online:

·        Ebook (fiksi/nonfiksi)

·        resep

·        Template email

·        Majalah

·        Episode podcast

·        Lagu

·        Efek suara

·        Stok foto

 

·        Film (yang Anda miliki haknya)

·        stok video

·        Film dokumenter

·        Wallpaper

·        font

·        Desain logo

·        Infografis

 

·        Animasi

Aplikasi

·        Games

·        Tema WordPress

·        Panduan

·        Kursus online

·        tutorial

·        Sertifikasi

·         Dll

Apakah Anda penulis, pemusik, konten kreator, atau mungkin penyelenggara kursus online/ webinar? Silakan klik informasi tentang Penjualan Produk Digital Download di Mayar ini, atau coba aja dulu FREE Trial Mayar selama 30 hari, klik tautan ini.